Pontianak Kubu Raya Sekadau Sanggau Landak Sintang Melawi Kapuas Hulu Ketapang Bengkayang Singkawang Mempawah Sambas Kayong Utara

Dua Kasubag KPU Kabupaten Sekadau Berganti

 

Ketua KPU Kab.Sekadau Drianus Saban(WKT)


Sekadau,wartakalbarterkini.com - Dua Kepala Sub Bagian di Sekretariat KPU Kabupaten Sekadau Provinsi Kalbar mengalami pergantian , berdasarkan keterangan Ketua KPU Drianus Saban dalam keterangan resmi pada Rabu 23 Maret 2022  mengatakan, Kasubag Perencanaan, Informasi dan data serta Kasubag Tehnis Penyelenggara Pemilu  Partisipasi dan Hubungan Masyarakat  mengalami pergantian dan rotasi dilingkup KPU Kalbar antar kabupaten.


Kedua Kasubag  jelas Drianus Saban secara resmi telah dilantik secara daring oleh KPU RI pada 11/3 lalu. Pada pelantikan Pejabat Administrasi Sekretaris KPU Prov/KIP Aceh dan KPU Kabupaten/Kota.


" Kasubag Perencanaan ,Informasi dan data dijabat Rosdiana dari KPU Sanggau , Kasubag Tehnis Penyelenggara Pemilu Partisipasi  dan Hubmas kini diemban Ery Lilik Suryani Turnip dari KPU Kabupaten Sambas , Eka Budiawan dulunya di KPU Sekadau ke KPU Bengkayang" terang Drianus Saban.


Pergantian Kasubag dan Sekretaris ditubuh penyelenggara pemilu terang Saban tidak hanya di Sekadau , namun seluruh KPU Provinsi / Kabupaten dan Kota dilakukan oleh KPU RI.


" Ada 2.123 (dua ribu seratus dua puluh tiga ) orang dari mulai Kasubag hingga Sekretaris seluruh Indonesia termasuk Sekadau mengalami pergantian " tambahnya.


Dengan pergantian ini Drianus Saban berharap kepada kasubag baru untuk segera menyesuaikan diri di tempat baru , dan memulai bekerja mengingat kegiatan KPU jelang pemilu 2024  mulai berjalan.(jr)

Tinggalkan Komentar

Back Next