![]() |
| Musyawarah penentuan lokasi KMP Desa Sungai Lawak, Kec. Nanga Taman, Kab. Sekadau, Kalimantan Barat |
Sekadau, wartakalbarterkini.com,- Pemerintah Desa Sungai Lawak bersama Pengurus Koperasi Merah Putih serta tokoh masyarakat menyatukan pendapat lewat musyawarah penentuan lokasi Gerai Koperasi Merah Putih [ KMP ] pada Rabu 19 November 2025 dilangsungkan di Balai Dusun setempat.
Desa yang berada di wilayah Kecamatan Nanga Taman itu akan segera melaksanakanpendirian Gerai KMP nantinya ditandai lewat peletakan batu pertama.
"Dari hasil musyawarah disepakati Gerai Koperasi Merah Putih di pusat desa tepat di Dusun Sungai Lawak kesepakatan ini patut diapresiasi dan kita laksanakan bersama" ujar Yohannes Kepala Desa Sungai Lawak.
Keputusan tersebut dikatakannya akan segera disampaikan ke kecamatan serta jadwal peletakan batu pertama yang dijadwalkan dalam waktu dekat ini.
"Pemerintah desa melakukan percepatan pembangunan Gerai KMP sesuai target, dalam tahun ini bisa selesai selanjutnya diserahkan kepada Pengurus KMP Desa Sungai Lawak" tandas Kades didampingi Sekdes Sungai Lawak.
Pihaknya menaruh harapan besar pasca penentuan lokasi Gerai KMP dimaksud, dimana dengan beroperasinya KMP bisa berdampak bagi perekonomian warga desa, selain itu potensi yang ada di desa dapat diberdayakan melalui KMP.
Trending
